FUTSCORE.COM - KEBUMEN, Minggu (23/09) penggiat mengadakan sosialisasi mengenai Asosiasi Akademi Futsal Indonesia (AAFI) untuk wilayah Kebumen, pada acara ini penggiat futsal Kebumen mengundang Didi Ferdiansyah yang lebih akrab di Bang Didi dari perwakilan AAFI Pusat.
Pada Sosialisasi para pemilik akademi dan sekolah futsal sangat antusias, di Daerah Kebumen sendiri sudah ada sekitar 6 sampai 8 para penggiat futsal yang membina usia di bawah 16 tahun.

Asosiasi Futsal Kabupaten (AFK) Kebumen pun antusias mendukung pembinaan usia dini ini.
"Kami (AFK Kebumen) akan berusaha bisa membantu perihal liga usia dini AAFI di Kebumen, memang selama ini banyak open turnamen atau open liga kebumen" Ucap Wawan yang merupakan salah satu pengurus dari AFK Kebumen yang hadir di acara Sosialisasi AAFI Kebumen.
AFK Kebumen akan mendukung pembinaan regenerasi atlet yang di mulai dari usia dini ini oleh teman teman komunitas akademi futsal dan sekolah futsal kebumen, dan harapannya akademi dan sekolah futsal akan bisa menciptkan atlet futsal mumpuni dari Kebumen.
